Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Mengenai Saya

Foto saya
K addick K for Kimbum K for Korea K for Kyaaaaaaaaaaaaaaaaaaa

Maraknya boy & girl band di Indonesia


Seperti yang kita ketahui, sekarang banyak sekali boy & girl band di dilayar kaca televisi Indonesia. Sebut saja Smash, 7 icons, cherrybelle, dragonboyz, hitz dan masih banyak lagi. Boy & girl band ini terinspirasikan dari boy & girl band dari korea. Di korea, boy & girl band merupakan trendsetter yang sedang naik daun saat ini. Contohnya dari cara berpakaian mereka saja banyak sekali yang mengikuti hingga ke Indonesia.  

Berawal dari smash dengan lagunya  I Heart You. Smash menghidupkan kembali boy band di Indonesia setelah lama dulu vacum seperti trio libel pada tahun 1990an. Beda nya smash beranggotakan 7 personil sedangkan trio libel 3 personil. Dengan ciri khas nya, Smash berhasil membius jutaan penduduk Indonesia yang menggila-gilainya. Trend yang smash tunjukkan seperti kata-kata “cenat-cenut”. Kini smash semakin digandrungi fans-fans nya terutama remaja putri.

Beralih ke 7 icons yang lebih menampilkan 7 karakter wanita yang berbeda-beda. 7 karakter itu seperti gadis-gadis yang  tomboy, cute, manis dan lain sebagainya. Dari karakter-karakter tersebut, mereka juga memiliki jenis suara yang berbeda-beda dan tidak kalah bagusnya. Dengan kualitas bernyanyinya, mereka juga menyajikan tarian-tarian untuk melengkapi setiap penampilan mereka.

Saking maraknya massa untuk smash & 7 icons, para komedian Indonesia membentuk sebuah grup yang disebut smosh atau 7 ikans. Mereka terdiri dari sule, azis gagap, nunung, opie kumis, adul, parto, dan andre taulani. Dengan gaya lawak masing-masing, mereka berhasil menghibur jutaan penduduk di Indonesia, karena banyak respon positif dari grup ini.

Jadi dengan adanya boy & girl band menambahkan variasi musik yang lebih maju baik di Indonesia maupun di Internasional. Semoga boy & girl band di Indonesia tidak hanya trend sesaat saja tapi bisa bertahan lebih lama dan membangkitkan musik dunia.

                                                Ditulis oleh  : Niken Octa Sylviana
                                                NPM            : 14210980
                                                Kelas           : 2EA11
                                               

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar